Sunday 14 June 2020

06-01 Arwah Membongkar Kasus Lewat Mimpi (Bgn 1)




Kasus Aneh di Taiwan 06
Arwah Membongkar Kasus Lewat Mimpi
Ditulis oleh : Venerable Jinghui

(Bagian 1)

Ini merupakan kasus yang sudah lama sekali, harusnya sudah boleh dibuka kepada publik!

Sekitar 30 tahun yang silam, saat itu pemerintahan masih bersifat otoriter, pimpinan tertinggi di hati kami adalah ibarat Dewa yang dihormati, kami dilarang membahas tentang makhluk halus yang dianggap takhayul yang tidak memiliki bukti nyata, juga tidak boleh membahas tentang adanya keberadaan arwah, tumimbal lahir dan sebagainya, hanya boleh membahas tentang penanganan kasus secara ilmiah.

Saya diutus ke Keelung untuk bertugas. Di sana merupakan kota pelabuhan yang ramai, orang-orang yang berasal dari mancanegara juga ada di sana. Klub dansa, bar, kafe menjamur di mana-mana, maka itu keamanan publik merupakan problema yang tak berujung, kompleks dan kabur.

Diantara rekan-rekan kerjaku, hanya saya satu-satunya orang yang memiliki keyakinan agama, dalam waktu keseharian, saya menjalankan sila dengan disiplin, takkan berani melonggarkannya sama sekali.

Suatu hari, tiba waktu tidur siang, saya bermimpi sebuah mimpi yang aneh : Ada seorang gadis berdiri di depan pintu sebuah rumah yang berdiri sendiri (tunggal tanpa berdempetan dengan tetangga), sepertinya adalah asrama umum, di belakangnya masih jelas tampak nama jalan dan nomor rumah.

Gadis ini menangis hingga begitu memilukan, menatapku terus menerus dengan mata yang memelas, sepertinya ada hal yang membutuhkan bantuanku.  

Tidak lama kemudian, mendadak terdengar suara jeritan menyayat hati, tubuh gadis ini hancur berkeping-keping, sungguh membuat orang tidak tega melihatnya.

Saya ini sering bermimpi, bahkan mimpiku ini adalah kejadian yang tidak masuk akal dan kacau balau, makanya setiap kali bangun tidur, saya tidak pernah menghiraukan mimpiku,  segera melupakannya.

Namun sejak hari itu, saya selalu mendapat mimpi yang sama, melihat tayangan yang sama, bahkan sampai bosan lho, ketakutan sampai tidak berani lagi tidur siang di dalam kantor.

Tetapi setiap kali memejamkan mata, bayangan gadis itu muncul lagi. Bahkan hari demi hari semakin jelas. Saya menyampaikan hal ini kepada rekan kerjaku yang lebih senior, mereka hanya menasehatiku supaya tidak menghiraukannya. Mimpi itu adalah hal biasa.

Tapi yang mengherankan adalah di kolong langit ini, mana ada mimpi yang sama dan pada waktu yang sama pula, berlangsung hingga 7-8 hari?

Saya sudah tidak mampu menahan diri lagi untuk melaporkan hal ini kepada Pak Atasan, meminta bimbingannya siapa tahu ada kejadian tragis dibalik mimpi ini, bagaimana pun juga usiaku masih terlampau muda dan pengalamanku juga masih terlampau dangkal.

Pak Atasan berkata : “Bukankah kamu bilang di dalam mimpi tampak jelas nama jalan dan nomor rumah? Ajaklah dua orang rekan kerja untuk mendampingimu ke lokasi kejadian, siapa tahu dengan ke sana, segala hal akan jadi jelas, buat apa kamu menerka-nerka sembarangan di sini?”

Pak Atasan memang menyayangiku, yang juga memercayaiku, akhirnya mimpi diangkat menjadi kasus untuk ditindaklanjuti.

Kami menuruti alamat dalam mimpi untuk mencari keberadaan rumah tersebut, ternyata memang ada, bahkan persis sama dengan yang ada di dalam mimpi. Dapat dilihat bahwa gadis yang berada di dalam mimpi pasti juga ada di dunia nyata.

Oleh karena rumah tersebut dilihat dari luar tampak menyerupai asrama umum, dan untuk memasuki dan memeriksa ke dalam asrama umum, harus menuruti prosedur hukum yang berlaku, sedangkan bukti yang kami miliki cuma mimpi belaka, bagaimana mungkin bisa keluar surat resmi-nya?

Kami dengan basa-basi berkunjung sambil bertanya pada pemilik rumah tersebut, dia berkata rumah tersebut adalah rumah kediaman biasa, bukan asrama publik, juga tidak dihuni oleh pegawai pemerintah, barulah hati kami jadi lega.

Bersambung ke bagian 2 ....................





《臺灣奇案》
 ~淨慧法師

六、冤魂託夢  指引破案

(一)

--黃梁一夢誰先覺

這是很久很久以前的事了,我想應該可以公開了吧!

大約三十多年前,那時還是威權統治的圖騰歲月,我們的最高領袖在 我們心目中是一尊崇高的神,我們被禁止談論無憑無據的妖魔鬼怪等迷 信,也不提地理風水或靈魂輪迴等等,舉凡任何事,講的全是科學辦案。

我奉派到基隆服務。那裏是個熱鬧的大海港,各國人與形形色色的人 都有。舞廳、酒吧、咖啡館可說比比皆是,所以,治安上的大小問題也 層出不窮,真是五味雜陳。

在同事中,我是唯一有宗教信仰的人,日常生活裏,點點滴滴,都嚴 格持守戒律,從不敢稍稍隨便。

有一天,午覺時間,我做了一個怪夢:有位小姐站在一處獨棟房屋的門口,像是公家宿舍,從她身後還清清楚楚地可以看到街名及門牌號碼。 這位小姐哭得很傷心,一直以哀求的眼神注視著我,似乎有事求我的樣 子。不久,突然一聲慘叫,這位小姐的身體像爆開似地裂解成一小塊一 小塊,令人慘不忍睹。

我時常作夢,而且時常是莫名其妙且毫無任何意義的亂七八糟夢。所 以,睡醒後,便不當一回事,一古腦兒把這夢全丟到腦後去了。

然而,從那天起,我每天都做同樣的夢,看的都是同樣的情境,簡直 看煩了,嚇得幾乎不敢留在辦公室裏睡午覺。

但只要稍稍闔上眼,這位小姐就又出現了。甚至一天比一天清楚。我 把這事告訴年長的同事,他們都勸我別太介意了。做夢是家常便飯。

令人百思不得其解的事是:天底下哪有連續七、八天都在同一時間做 同樣的夢呢?

我終於忍不住把這事向上級稟報,請示這中間是否另有文章,畢竟我 年紀還太輕,閱歷還太淺。

長官說:「夢中不是清清楚楚地有門牌號碼嗎?何不找兩名同事陪妳 一起去現場查訪,說不定去了就一切都有了答案,何必閉門造車來瞎猜 呢?」

長官很疼我,也很信任我,就這樣把這夢當正事交辦了。

我們按址找到夢中所顯現的那房子,真的有,而且與夢中完全一樣。 可見夢中那位小姐也必真有其人,應該真正存在。

因為這棟房子,外觀很像公家宿舍,而公家單位的宿舍,必須照會公 家單位才能搜查,我們所掌握的,只是一場夢,怎能出公函呢?

我們客客氣氣請教這棟房子的主人,他說這是一般住家,不是公家宿 舍,也不住公務人員,我們總算放下了忐忑的心。